Rabu, 04 Juli 2012

Lukis Kaligrafi



Sixrone | Selain kaligrafi murni, dalam dunia kaligrafi juga mengenal lukis kaligrafi. Meski terkesan mendikotomi, lukis kaligrafi tidak lebih hanya sebuah perkembangan media yang tidak hanya “terpenjara” di atas kertas. Tidak hanya di tanah air, lukisan di Timur Tengah juga telah banyak mengambil objek-objek huruf sebagai bagian yang utama.



Lukis kaligrafi adalah sebuah lukisan dengan mengambil objek huruf-huruf Arab. Biasanya mengambil ayat-ayat Alquran maupun hadist yang diiringi background seirama. Kadang objek kaligrafi hanya sebagai pelengkap, dan kadang merupakan kaligrafi berhias sebuah objek. Tidak bisa diproporsikan persentase objek kaligrafi dan lukis itu. Ketika sebuah lukisan ada objek huruf arab yang merangkai kalimat ayat maupun hadist, maka lukisan tersebut bisa dikatakan lukis kaligrafi.

Seperti “Samudra Fatihah” yang pernah dilukis oleh Didin Sirajuddin misalnya, kaligrafi surat Alfatihah dilukis dengan sebuah objek samudra. Di sinilah letak saling mendukung antara kaligrafi dengan objek nlukisan. Seolah keduanya merupakan fondasi keindahan sebuah objek yang dihasilkan.

Lukis kaligrafi pun bisa menerapkan kaligrafi murni. Seperti Didin Sirajuddin misalnya, kerap menerapkan kaligrafi murni dalam media lukisnya. Lain halnya dengan Amang Rahman misalnya, beliau sudah terkenal dengan lukisan batiknya. Amang Rahman melukis kaligrafi dengan tanpa memperhatikan kaidah baku kaligrafi yang diterapkan Hasyim Muhammad.
Di tanah air, banyak “aliran” lukis kaligrafi terkenal. Seperti A.D. Pirous, Amang Rahman, dan masih banyak yang lainnya. Seolah memiliki “trade mark” tersendiri, satu dengan yang lainnya mempunyai karakter berbeda ketika membuat sebuah lukisan kaligrafi.
Di luar negeri, khususnya di Timur Tengah, lukis kaligrafi merupakan bagian dari kaligrafi kontemporer. Biasanya, kaligrafi jenis ini menampilkan objek-objek huruf yang tidak “terpatok” pada arti. Namun huruf bisa berdiri sendiri.
Lukis kaligrafi memiliki keunikan tersendiri karena seni lukis dan bentuk huruf saling melengkapi. Dan, lengkaplah keindahan tertanam dalam sebuah objek lukisan.




Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan mendapat kiriman artikel terbaru dari ! 609 Sixrone langsung di inbox anda:


3 komentar:

Assalamu'alaikum...
Haaaiiii Sahabatku...
Silahkan kasih komentar kamu buat Sixrone Community...

بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم...

 

About Me

Foto Saya
Nahnu el-mutakhaarijiin min ma'had el_Falah Abu Lam U. sixrone community adalah kumpulan para alumni Dayah Modern Al-Falah Abu Lam U, LamJampok, Nanggroe Aceh Dar el_Salam yang merupakan letting ke-X, lulus pada tahun 2009, sehingga diberi nama 609 [six-zero-nine] disingkat SIXRONE. setelah lulus mereka tak ingin bercerai sehingga didirikanlah komunitas persahabatan dengan nama "sixrone community". komunitas ini juga memiliki markaz yang juga berfungsi sebagai studio grafis yang dulu berada tepat di belakang mesjid Al-Falah dan sekarang dengan beberapa sebab pindah ke alamat baru di jln Blang Bintang Lama Km. 0,5, Lam Ateuk, Koeta Baro, Aceh Besar, Nanggroe Aceh Dar el-salam. Kami mohon do'a serta dukungan agar kami terus berkembang, berkah, dan berjaya... amiiieenn....

Pengikut